Ada ratusan negara-negara di dunia dan setiap negara punya ibu kota, luas wilayah, populasi, mata uang dan kode telepon yang berbeda-beda.
Perlu diketahui, istilah negara merupakan istilah yang kompleks karena merujuk pada kelompok sosial dari satu wilayah dengan seperangkat aturan dan punya pemerintahan sendiri.
Pengorganisasian negara dilakukan oleh lembaga politik yang terdiri dari satu kesatuan politik, berdaulat sehingga berhak menentukan tujuan nasionalnya.
Dengan demikian, istilah negara bisa dipakai untuk sebuah teritori luar negeri dari suatu wilayah berdaulat yang belum memerdekakan diri.
Karena kompleksitasnya tersebut, di artikel ini tidak akan dibahas arti negara berdaulat, negara enklave, negara berpengakuan terbatas, negara dependensi serta letak perbedaannya dimana.
Melainkan nama-nama negara yang umum dikenal sebagai suatu kesatuan wilayah, baik yang merupakan bagian seberang laut suatu negara berdaulat atau negara independen.
Oleh karena itu, untuk anda yang sedang cari nama-nama negara di dunia, jumlah negara di dunia, nama negara berdasarkan benua dan nama-nama ibu kota negara-negara di dunia.
Termasuk juga luas wilayah negara-negara di dunia, jumlah penduduk negara-negara di dunia, mata uang negara-negara di dunia sampai kode telepon negara-negara di dunia, simak artikel ini sampai habis.
Tanpa perlu berlama-lama, berikut disajikan nama-nama negara di dunia serta profilnya mulai dari benua, ibu kota, luas wilayah, populasi, mata uang dan kode telepon, diantaranya:
1. Benua Afrika
Afrika adalah benua yang terletak di sebelah selatan Eropa, sebelah barat samudra Atlantik dan sebelah timur Samudra Hindia.
Secara geografis, Afrika adalah benua terbesar kedua di dunia setelah Asia dengan luas total mencapai seperlima dari permukaan bumi atau sekira 30.365.000 km².
Sampai hari ini, ada sekitar 54 negara berdaulat yang ada di benua Afrika dengan catatan, negara tersebut sudah diakui keberadaannya oleh PBB serta terbagi dalam lima region utama.
Yakni Afrika utara, Afrika timur, Afrika tengah, Afrika selatan serta Afrika Barat. Lantas, apa saja nama-nama negara yang ada di Benua Afrika? Simak artikel dibawah ini.
a. Negara-negara di Afrika Timur
Afrika timur adalah bagian dari benua Afrika yang secara tradisional terbentang dari Kenya, Tanzania dan Uganda serta Tanduk Afrika (Horn of Africa).
Istilah tanduk Afrika sendiri berasal dari bentuk permukaan daratannya yang menyerupai tanduk dan diisi oleh beberapa negara seperti Somalia, Djibouti, Eritrea dan Ethiopia.
Mayoritas wilayah ini merupakan dataran tinggi dengan titik tertinggi ada di Ethiopia dan Kenya dengan ketinggian mencapai 2.000 hingga 3.000 Mdpl.
Dan hari ini ada sekitar 20 negara berdaulat yang ada di Afrika Timur dan daftarnya bisa dilihat lewat tabel dibawah ini, seperti:
No
Nama Negara
Ibu Kota
Luas wilayah
Populasi (Jumlah penduduk)
Mata Uang
Kode Telepon
1
Burundi
Gitega
27.834 km²
11,89 juta (2021
Franc Burundi
+257
2
Komoro
Moroni
2.235 km²
869.595 (2020)
Franc Komoro
+269
3
Djibouti
Djibouti
23.200 km²
988.002 (2020)
Franc Djibouti
+253
4
Eritrea
Asmara
117.600 km²
6,081 juta (2020)
Nakfa Eritrea
+291
5
Etiopia
Addis Ababa
1,104,300
115 juta (2020)
Birr Ethiopia
+251
6
Kenya
Nairobi
582.646 km²
53,77 juta (2020)
Shilling Kenya
+254
7
Madagaskar
Antananarivo
587.041 km²
27,69 juta (2020)
Ariary Madagaskar
+261
8
Malawi
Lilongwe
118.480 km²
19,13 juta (2020)
Kwacha Malawi
+265
9
Mauritius
Port Louis
2.040 km²
1,266 juta (2020)
Rupee Mauritius
+230
10
Mayotte
Mamoudzou
374 km²
270.372 (2019)
Euro
+262
12
Mozambik
Maputo
801.590 km²
31,26 juta (2020)
Metical Mozambik
+258
13
Réunion
Saint-Denis
2.512 km²
859.959 (2020)
Euro
+262
14
Rwanda
Kigali
26.338 km²
12,95 juta (2020)
Franc Rwanda
+250
15
Seychelles
Victoria
458,4 km²
99,331 (Perkiraan 2022)
Rupee Seychellois
+248
16
Somalia
Mogadishu
637.655 km²
15,89 juta (2020)
Shilling Somalia
+252
17
Tanzania
Dodoma
945.087 km²
59,73 juta (2020)
Shilling Tanzania
+255
18
Uganda
Kampala
241.038 km²
45,74 juta (2020)
Shilling Uganda
+256
19
Zambia
Lusaka
752.614 km²
18,38 juta (2020)
Kwacha Zambia
+260
20
Zimbabwe
Harare
390.757 km²
14,86 juta (2020)
Dolar Amerika Serikat
+263
b. Negara-negara di Afrika Tengah
Afrika tengah adalah wilayah Afrika yang dilintasi oleh garis Khatulistiwa dan sebagian besar wilayahnya dilewati oleh sungai Kongo.
Secara umum, wilayah ini terdiri dari Republik Kongo atau Brazzaville, Republik Afrika Tengah dan Republik Demokratik Kongo.
Dalam beberapa kasus, Gabon dimasukkan dalam region ini karena ikatan kultur yang sama dengan negara-negara tetangganya.
Lanskap Afrika tengah berupa dataran tinggi yang luas dengan cekungan interior sungai Kongo yang bermuara ke samudera Atlantik.
Di wilayah ini terdapat 9 negara berdaulat mulai yang dimulai dari Angola hingga Sao Tome dan Príncipe.
Agar jelas, berikut disajikan nama-nama negara di Afrika tengah beserta ibu kota, luas wilayah, jumlah penduduk, mata uang dan kode telepon:
No
Nama Negara
Ibu Kota
Luas wilayah
Populasi (Jumlah penduduk)
Mata Uang
Kode Telepon
21
Angola
Luanda
1,247 juta km²
32,87 juta (2020)
Kwanza Angola
+244
22
Kamerun
Yaoundé
475.442 km²
26,55 juta (2020)
Franc CFA Afrika Tengah
+237
23
Republik Afrika Tengah
Bangui
623.000 km²
4,83 juta (2020)
Bitcoin dan Franc CFA Afrika Tengah
+236
24
Chad
N’Djamena
1,284 juta km²
16,43 juta (2020)
Franc CFA Afrika Tengah
+235
25
Republik Kongo
Brazzaville
342.000 km²
5,518 juta (2020)
Franc CFA Afrika Tengah
+242
26
Republik Demokratik Kongo
Kinshasa
2,345 juta km²
89,56 juta (2020)
Franc Kongo
+243
27
Guinea Khatulistiwa (Guinea Ekuatorial)
Malabo
28.051 km²
1,403 juta (2020)
Franc CFA Afrika Tengah
+240
28
Gabon
Libreville
267.667 km²
2,226 juta (2020)
Franc CFA Afrika Tengah
+241
29
Sao Tome dan Príncipe
São Tomé
1.001 km²
219.161 (2020)
Dobra Sao Tome dan Principe
+239
c. Negara-negara di Afrika Utara
Afrika utara adalah subwilayah dari benua Afrika yang lokasinya ada di bagian utara. Dengan demikian negara-negara terkaya seperti Maroko, Aljazair, Tunisia dan Libya masuk dalam wilayah ini.
Hanya saja, entitas geografi soal Afrika utara tidak diketahui dengan jelas dan tidak ada definisi tunggal soal batas wilayahnya dimana.
Beberapa orang menganggap region ini membentang mulai dari pantai Maroko, Terusan Suez sampai laut merah yang ada di Timur.
Sementara, beberapa ahli lainnya membatasinya untuk tiga wilayah saja yakni Maroko, Aljazair dan Tunisia yang dulunya pernah menjadi koloni Perancis.
Di bawah kendali prancis, tiga entitas wilayah itu sering disebut sebagai Afrique du Nord namun orang-orang Arab menyebutnya sebagai Magrib yang merujuk pada arah Barat.
Definisi paling umum yang diterima dan digunakan sampai hari ini hanya mencakup 8 negara saja termasuk Mesir dan Sahara Barat. Agar jelas, berikut disajikan nama-nama negara di Afrika utara, diantaranya:
No
Nama Negara
Ibu Kota
Luas wilayah
Populasi
Mata Uang
Kode Telepon
30
Aljazair
Aljir
2,382 juta km²
43,85 juta (2020)
Dinar Aljazair
+213
31
Mesir
Kairo
1.010.407 km2
89.471.500 (2015)
Pound Mesir
+20
32
Libya
Tripoli
1,76 juta km²
6,871 juta (2020)
Dinar Libya
+218
33
Maroko
Rabat
710.850 km²
36,91 juta (2020)
Dirham Maroko
+212
34
Sudan Selatan
Juba
644.329 km²
11,19 juta (2020)
Pound Sudan Selatan
+211
35
Sudan
Khartum
1,886 juta km²
43,85 juta (2020)
Pound Sudan
+249
36
Tunisia
Tunis
163.610 km²
11,82 juta (2020)
Dinar Tunisia
+216
37
Sahara Barat
El Aaiún
252.120 km²
586.000 (2015)
Dirham Maroko dan Peseta Sahrawi
+212
d. Negara-negara di Afrika Selatan
Afrika selatan merujuk pada subbagian dari benua Afrika yang letaknya ada di bagian selatan. Meski nama yang sama juga digunakan oleh sebuah negara berdaulat bekas koloni Inggris.
Uniknya lagi, negara Afrika selatan memiliki tiga ibu kota pemerintahan. Pertama, Pretoria yang merupakan ibu kota administratif, Cape Town sebagai ibu kota legislatif dan Bloemfontein untuk ibu kota Yudikatif.
Sementara, apabila merujuk pada wilayah yang jadi bagian dari benua Afrika, maka ada sekitar 5 negara berdaulat di daerah ini, seperti:
No
Nama Negara
Ibu Kota
Luas wilayah
Populasi
Mata Uang
Kode Telepon
38
Botswana
Gaborone
581.730 km²
2,352 juta (2020)
Pula Botswana
+267
39
Eswatini
Mbabane dan Lobamba
17.364 km²
1,16 juta (2020)
Lilangeni (SZL) dan Rand Afrika Selatan (ZAR)
+268
40
Lesotho
Maseru
30.355 km²
2,142 juta (2020)
Loti
+266
41
Namibia
Windhoek
824.292 km²
2,541 juta (2020)
Dolar Namibia dan Rand Afrika Selatan
+264
42
Afrika Selatan
Cape Town, Pretoria dan Bloemfontein
1,219 juta km²
59,31 juta (2020)
Rand Afrika Selatan
+27
e. Negara-negara di Afrika Barat
Afrika barat adalah subwilayah dari benua Afrika yang terdiri dari beberapa negara berdaulat seperti Benin, Burkina Faso, Kamerun, Pantai gading dan lain sebagainya.
Dengan demikian, Afrika barat adalah istilah yang digunakan untuk menyebut wilayah geografis di benua Afrika yang letaknya ada di bagian Barat.
Dan ada sekitar 16 negara Berdaulat di subwilayah tersebut yang sudah diakui secara internasional, diantaranya:
No
Nama Negara
Ibu Kota
Luas wilayah
Populasi
Mata Uang
Kode Telepon
43
Benin
Porto-Novo
114.763 km²
10.315.244 (2015)
Franc CFA Afrika Barat
+229
44
Burkina Faso
Ouagadougou
274.400 km²
20,9 juta (2020)
Franc CFA Afrika Barat
+226
45
Tanjung Verde
Praia
4.033 km²
524.833 (2015)
Escudo Tanjung Verde
+238
46
Pantai Gading (Côte d’Ivoire)
Yamoussoukro
322.462 km²
26,38 juta (2020)
Franc CFA Afrika Barat
+225
47
Gambia
Banjul
11.300 km²
2,417 juta (2020)
Dalasi Gambia
+220
48
Ghana
Accra
238.533 km²
31,07 juta (2020)
Cedi Ghana
+233
49
Guinea
Conakry
245.857 km²
13,13 juta (2020)
Franc Guinea
+224
50
Guinea-Bissau
Bissau
36.125 km²
1,968 juta (2020)
Franc CFA Afrika Barat
+245
51
Liberia
Monrovia
111.369 km²
5,058 juta (2020)
Dolar Liberia
+231
52
Mali
Bamako
1,241 juta km²
20,25 juta (2020)
Franc CFA Afrika Barat
+223
53
Mauritania
Nouakchott
1,03 juta km²
4,65 juta (2020)
Ouguiya Mauritania
+222
54
Niger
Niamey
1,267 juta km²
24,21 juta (2020)
Franc CFA Afrika Barat
+227
55
Nigeria
Abuja
923.769 km2
206,1 juta (2020)
Naira Nigeria
+234
56
Saint Helena
Jamestown
121,7 km²
4.255 (2008)
Pound Saint Helena
+290
57
Senegal
Dakar
196.722 km²
16,74 juta (2020)
Franc CFA Afrika Barat
+221
58
Sierra Leone
Freetown
71.740 km²
7,977 juta (2020)
Leone Sierra Leone
+232
2. Benua Amerika dan Karibia
Nama-nama negara di dunia berdasarkan benua berikutnya adalah Amerika dan daratan di sekitarnya, dalam hal ini Karibia.
Amerika sendiri merupakan nama yang diberikan oleh navigator Italia, Amerigo Vespucci, salah satu penjelajah Eropa paling awal di dunia baru.
Awalnya, istilah Amerika hanya dipakai untuk wilayah di Amerika Selatan saat ini sebelum akhirnya diterapkan ke seluruh daratan.
Karena dulunya Meksiko dan Amerika Tengah merupakan koloni dari negara Eropa dari Semenanjung Iberia, seluruh wilayah ini kemudian disebut sebagai Amerika Latin.
Struktur geologi Amerika cukup kontras satu sama lain. Di bagian timur banyak dataran tinggi yang dipisahkan oleh cekungan termasuk cekungan Amazon yang terkenal.
Sementara, di bagian barat terdapat banyak pegunungan salah satunya adalah Pegunungan Andes yang membentang sampai ke di Amerika Selatan.
Agar jelas, berikut disajikan nama-nama negara yang ada di benua Amerika dan Karibia, diantaranya:
a. Negara-negara di Karibia
Karibia adalah nama untuk wilayah yang letaknya berada di sekitar laut Karibia yang terdiri dari banyak pulau dengan pantai eksotik.
Secara geografis, wilayah terletak di Tenggara teluk Meksiko dan pulaunya membentang mulai dari Amerika Utara, Timur, Tengah sampai Selatan.
Mayoritas wilayah Karibia berada di jalur lempeng tektonik Karibia. Karena satu dan lain alasan, pulau-pulau di sekitar laut Karibia dimasukkan sebagai subkawasan Amerika Utara.
Di wilayah ini terdapat 7.000 pulau berbeda, baik kecil atau besar, terumbu karang dan ngarai. Dari jumlah tersebut hanya 2% saja yang berpenghuni.
Banyak pulau di Karibia dapat dimasukkan ke dalam dua kelompok utama yakni Antilen Besar yang ada di bagian utara dan Antillen Kecil di Tenggara.
Di Karibia, terdapat 12 pulau independen alias merupakan negara berdaulat sementara yang lainnya merupakan dependensi luar negeri beberapa negara.
Agar jelas, berikut disajikan nama-nama negara di Karibia disertai dengan dependensi luar negerinya jika wilayah tersebut bukan merupakan negara berdaulat dan kode telepon, berikut daftarnya:
No
Nama Negara
Dependensi
Ibu Kota
Luas wilayah
Populasi
Mata Uang
Kode Telepon
59
Anguilla
Inggris
The Valley
102 km²
15.094 (2011)
Dolar Karibia Timur
+1
60
Antigua dan Barbuda
–
Stasiun John’s
440 km²
97.928 (2020)
Dolar Karibia Timur
+1
61
Aruba
Belanda
Oranjestad
178,91 km2
103.400 (2014)
Florin Aruba
+297
62
Bahama
–
Nassau
13.880 km²
321.834 (2014)
Dolar Bahama
+1-242
63
Barbados
–
Bridgetown
430 km²
287.371 (2020)
Dolar Barbados
+1-246
64
Bonaire
Belanda
Kralendijk
288 km2
20.915 (2020)
Dolar Amerika Serikat
+599
65
Sint Eustatius
Belanda
Oranjestad
21 km2
3.139 (2020)
Dolar Amerika Serikat
+599
66
Saba
Belanda
The Bottom
13 km2
1.933 (2020)
Dolar Amerika Serikat
+599
67
Kepulauan Virgin
Inggris
Road Town
153 km²
30.237 (2020)
Dolar Amerika Serikat
+1
68
Kepulauan Cayman
Inggris
George Town
264 km²
65.720 (2020)
Dolar Kepulauan Cayman
+1
69
Kuba
–
Havana
110.860 km²
11,33 juta (2020)
Peso Kuba
+53
70
Curaçao
Belanda
Willemstad
444 km²
155.014 (2020)
Gulden Antillen Belanda
+599-9
71
Republik Dominika
–
Santo Domingo
48.442 km²
10.528.000 (2015)
Peso Dominika
+1-809 / 829 / 849
72
Dominika
Inggris
Roseau
750 km2
71.293 (2011)
Dolar Karibia Timur
+1-767
73
Grenada
–
St. George’s
344 km²
112.519 (2020)
Dolar Karibia Timur
+1-473
74
Guadeloupe
Prancis
Basse-Terre
1.628 km²
395.700 (2016)
Euro
+590
75
Haiti
–
Port-au-Prince
27.750 km²
11,4 juta (2020)
Gourde Haiti
+509
76
Jamaika
–
Kingston
10.991 km²
2.717.991 (2013)
Dolar Jamaika
+1-876
77
Martinik
Prancis
Fort-de-France
1.128 km²
376.480 (2016)
Euro
+596
78
Montserrat
Inggris
Plymouth (de jure) dan Brades (de facto)
102 km2
4.922 (2011)
Dolar Karibia Timur
+1-664
79
Puerto Riko
Amerika Serikat
San Juan
9.104 km²
3.548.397 (2014)
Dolar Amerika Serikat
+1-787 / 939
80
Saint-Barthélemy
Prancis
Gustavia
21 km²
9.131 (2012)
Euro
+590
81
St Kitts dan Nevis
–
Basseterre
261 km²
53.192 (2020)
Dolar Karibia Timur
+1-869
82
Saint Lucia
–
Castries
617 km²
183.629 (2020)
Dolar Karibia Timur
+1-758
82
Saint Vincent dan Grenadines
–
Kingstown
389 km²
110.947 (2020)
Dolar Karibia Timur
+1
83
Sint Maarten
Belanda
Phillipsburg
34 km²
40.812 (2020)
Gulden Antillen Belanda
+721
84
Trinidad dan Tobago
–
Port of Spain
5.128 km²
1,399 juta (2020)
Dolar Trinidad dan Tobago
+1-868
85
Kepulauan Turks dan Caicos
Inggris
Cockburn Town
430 km2
38.718 (2020)
Dolar Amerika Serikat
+1-649
86
Kepulauan Virgin
Amerika Serikat
Charlotte Amalie
346 km²
106.290 (2020)
Dolar Amerika Serikat
+1
b. Negara-negara di Amerika Tengah
Amerika Tengah adalah subwilayah dari benua Amerika yang letaknya ada ada di bagian tengah benua tersebut mulai Meksiko hingga Panama.
Iklim wilayah ini tropis yang disebabkan oleh kedekatan wilayah tersebut dengan permukaan laut dengan luas total 540.000 km².
Secara geografis, negara-negara yang ada di wilayah tersebut diapit oleh dua samudera yakni Samudera Pasifik di Barat dan Laut Karibia di Timur.
Lantas, apa saja nama-nama negara di Amerika Tengah? Ada banyak, berikut daftarnya:
No
Nama Negara
Ibu Kota
Luas wilayah
Populasi
Mata Uang
Kode Panggilan telepon
87
Belize
Belmopan
22.966 km²
340.844 (2014)
Dolar Belize
+501
88
Kosta Rika
San José
51.179 km²
4.773.130 (2014)
Colón
+506
89
El Salvador
San Salvador
21.041 km²
6.290.420 (2013)
Dolar Amerika Serikat dan Bitcoin
+503
90
Guatemala
Guatemala
108.889 km²
16,86 juta (2020)
Quetzal Guatemala
+502
91
Honduras
Tegucigalpa
112.090 km²
9,905 juta (2020)
Lempira Honduras
+504
92
Meksiko
Meksiko
1,964 juta km²
121.736.809 (2015)
Peso Meksiko
+52
93
Nikaragua
Managua
130.373 km²
6.198.154 (2014)
Córdoba Nikaragua
+505
94
Panama
Panama
75.517 km²
3.764.166 (2015)
Dolar Amerika Serikat dan Balboa Panama
+507
c. Negara-negara di Amerika Selatan
Amerika Selatan adalah subwilayah dari benua Amerika yang merujuk pada wilayah bagian selatan Amerika dan dulunya disebut Dunia Baru atau Amerika.
Dengan bentuk daratan seperti segitiga namun lebarnya ada dibagian utara lalu meruncing dengan titik akhir daratan ada di Cape Horn, Chili.
Wilayah ini berbatasan langsung dengan laut Karibia di Barat laut dan Utara, Samudera Atlantik di Timur Laut serta Samudera Pasifik di Barat dengan luas total 17.814.000 km persegi.
Agar jelas, berikut disajikan nama-nama negara di Amerika Selatan beserta ibu kota, luas wilayah, populasi, mata uang dan kode telepon, diantaranya:
No
Nama Negara
Ibu Kota
Luas wilayah
Populasi
Mata Uang
Kode telepon
95
Argentina
Buenos Aires
2,78 juta km²
45,38 juta (2020)
Peso Argentina
+54
96
Bolivia
Sucre
1,099 juta km²
11,67 juta (2020)
Boliviano Bolivia
+591
97
Brazil
Brasilia
8,516 juta km²
212,6 juta (2020)
Real Brasil
+55
98
Chili
Santiago de Chile
756.950 km²
18.006.407 (2015)
Peso Chili
+56
99
Kolombia
Bogotá
1,142 juta km²
51.439.400 (2020)
Peso Kolombia
+57
100
Ekuador
Quito
283.560 km²
17,64 juta (2020)
Dolar Amerika Serikat
+593
101
Kepulauan Falkland atau Malvinas (Dependensi Inggris)
Stanley
12.173 km²
2.840 (2012)
Pound Kepulauan Falkland
+500
102
Guyana Perancis
Cayenne
83.846 km²
294.071 (2021)
Euro
+594
103
Guyana
Georgetown
214.969 km²
786.559 (2020)
Dolar Guyana
+592
104
Paraguay
Asunción
406.752 km²
7,133 juta (2020)
Guaraní Paraguay
+595
105
Peru
Lima
1,285 juta km²
32,97 juta (2020)
Nuevo Sol
+51
106
Suriname
Paramaribo
163.820 km²
586.634 (2020)
Dolar Suriname
+597
107
Uruguay
Montevideo
176.215 km²
3,474 juta (2020)
Peso Uruguay
+598
108
Venezuela
Caracas
916.445 km²
28,44 juta (2020)
Bolívar Venezuela
+58
d. Negara-negara di Amerika Utara
Amerika Utara adalah wilayah yang lokasinya terbentang dari Lingkar Arktik dengan luas total wilayah mencapai lebih dari 24,71 juta km².
Dengan demikian, wilayahnya dibatasi oleh Samudra Arktik di Utara, di timur oleh Samudera Atlantik Utara, selatan oleh laut Karibia dan Barat oleh samudera pasifik Utara.
Jika merujuk pada wilayah geografis, hanya ada dua negara berdaulat di Amerika Utara, sisanya merupakan negara dependensi atau bagian dari satu negara berdaulat, berikut daftarnya:
No
Nama Negara
Ibu Kota
Luas wilayah
Populasi
Mata Uang
Kode Telepon
109
Amerika Serikat
Washington, D.C.
9,834 juta km²
329,5 juta (2020)
Dolar Amerika Serikat
+1
110
Bermuda (dependensi Inggris)
Hamilton
53,2 km²
63.903 (2020)
Dolar Bermuda
+1-441
111
Kanada
Ottawa
9,985 juta km²
35.151.728 (2016)
Dolar Kanada
+1
112
Greenland (Wilayah Denmark)
Nuuk
2,166 juta km²
56.367 (2020)
Krona Denmark
+299
113
Saint Pierre dan Miquelon (Dependensi Prancis)
Saint-Pierre
242 km²
5.888 (2011)
Euro
+508
3. Benua Asia
Asia adalah benua terbesar di dunia yang mewakili seperlima dari daratan Eurasia, yang merupakan superbenua gabungan dari Asia dan Eropa.
Topografi benua satu ini cukup beragam. Karena itu, istilah Asia sering dikaitkan dengan etnis yang penduduknya paling homogen di dunia.
Menariknya lagi, di wilayah ini terdapat titik tertinggi dan terendah di permukaan bumi. Memiliki garis pantai terpanjang dari seluruh benua yang membuat iklim di daratannya sangat beragam.
Iklim tersebut kemudian melahirkan vegetasi dan kehidupan hewan yang juga beragam. Dan ada banyak sekali negara berdaulat di Asia yang secara geografis dibagi menjadi beberapa subwilayah, diantaranya:
a. Negara-negara di Asia Tengah
Asia Tengah adalah subkawasan Benua Asia dengan luas wilayah mencapai 4,003,451 km2 dan terbentang dari Laut Kaspia sampai Cina dan Mongolia di Timur.
Jika merujuk pada lokasi, Afghanistan masuk dalam wilayah Asia Tengah, termasuk Iran dan sebagian dari wilayah Rusia. Tapi, secara umum, region ini hanya terdiri dari beberapa negara saja.
Mayoritas negara di wilayah ini pernah menjadi bagian dari Uni Soviet. Lantas, apa saja nama negara di Asia Tengah? Pasti penasaran, kan? Jika iya, lihat tabel dibawah ini:
No
Nama Negara
Ibu Kota
Luas wilayah
Populasi
Mata Uang
Kode Telepon
114
Tajikistan
Dushanbe
141.400 km²
9,538 juta (2020)
Somoni Tajikistan
+992
115
Uzbekistan
Tashkent
447.400 km²
34,23 juta (2020)
Som Uzbekistan
+998
116
Kazakhstan
Nursultan
2,725 juta km²
18,75 juta (2020)
Tenge Kazakhstan
+7
117
Turkmenistan
Ashgabat
488.099 km²
6,031 juta (2020)
Manat Turkmenistan
+993
118
Kirgistan
Bishkek
199.900 km²
6,592 juta (2020)
Som Kirgistan
+996
b. Negara-negara di Asia Timur
Asia Timur adalah subkawasan dari Benua Asia dengan luas mencapai 11,840,000 km2 yang cenderung diasosiasikan sebagai nama untuk kebudayaan ketimbang istilah geografis.
Ada banyak negara modern di wilayah ini dan semuanya merupakan negara berdaulat seperti Cina, Jepang, Mongolia, Korea Selatan dan Korea Utara.
Beberapa wilayah lainnya merupakan bagian dari Cina atau merupakan daerah administratif khusus meski ada satu wilayah yang menolak klaim tersebut atas alasan politik dan sejarah.
Lantas, apa saja negara-negara dan daerah Administratif khusus di Asia Timur? Lihat tabel dibawah ini:
No
Nama Negara
Ibu Kota
Luas wilayah
Populasi
Mata Uang
Kode Telepon
119
Tiongkok (Cina)
Beijing
9,597 juta km²
1,402 miliar (2020
Renminbi
+86
120
Mongolia
Ulan Bator
1,564 juta km²
3,278 juta (2020)
Tugrik Mongolia
+976
121
Korea Utara
Pyongyang
120.540 km²
25,78 juta (2020)
Won Korea Utara
+850
122
Korea Selatan
Seoul
100,363 km2
51.821.669 (2021)
Won Korea Selatan
+82
123
Jepang
Tokyo
377.975 km²
125,8 juta (2020)
Yen Jepang
+81
124
Hong Kong
Hong Kong
1.114 km²
7,448,900 (2018)
Dolar Hong Kong
+852
125
Taiwan
Taipei
36.197 km²
23,577,271 (2018)
Dolar Baru Taiwan
+886
126
Makau
Makau
115,3 km2
649.342 (2020)
Pataca Macau
+853
c. Negara-negara di Asia Selatan
Asia selatan adalah subwilayah dari benua Asia yang letaknya ada di bagian selatan dengan luas total daratan mencapai lebih dari 5,134,641 km2.
Topografi wilayah ini didominasi oleh Lempeng Hindia dan berbatasan dengan samudera Hindia di bagian selatan.
Dalam beberapa kasus, sebagian negara di Asia Selatan sering dimasukkan ke dalam wilayah Timur Tengah atau Asia Barat karena kedekatan budaya, bahasa dan sejarah.
Dan jika merujuk pada lokasi geografis, ada 9 negara berdaulat di Asia Selatan, seperti yang terlihat pada tabel dibawah ini:
No
Nama Negara
Ibu Kota
Luas wilayah
Populasi
Mata Uang
Kode Telepon
127
Sri Lanka
Kolombo dan Sri Jayawardenapura Kotte
65.610 km²
21,92 juta (2020)
Rupee Sri Lanka
+94
128
Bangladesh
Dhaka
148.460 km²
164,7 juta (2020)
Taka Bangladesh
+880
129
India
New Delhi
3,287 juta km²
1,38 miliar (2020)
Rupee India
+91
130
Afghanistan
Kabul
652.860 km²
38,93 juta (2020)
Afgani Afganistan
+93
131
Pakistan
Islamabad
803.940 km2
220,9 juta (2020)
Rupee Pakistan
+92
132
Bhutan
Thimphu
38.394 km²
771.612 (2020)
Ngultrum
+975
133
Nepal
Kathmandu
147.181 km²
29,14 juta (2020)
Rupee Nepal
+977
134
Iran
Teheran
1,648 juta km²
83,99 juta (2020)
Rial Iran
+98
135
Maladewa
Malé
297,8 km²
540.542 (2020
Rufiyaa Maladewa dan Dolar Amerika Serikat
+960
d. Negara-negara di Asia Tenggara
Asia Tenggara adalah subwilayah dari benua asia yang terletak di Tenggara dengan luas total daratan mencapai lebih dari 4,545,792 km2.
Secara geografis, wilayah ini berbatasan langsung dengan Asia Timur dan Asia Selatan di bagian barat serta Teluk Benggala di Timur.
Sampai hari ini ada 11 negara berdaulat di Asia Tenggara, yang mayoritas menjadi bagian dari Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara atau ASEAN kecuali Timur Leste.
Lantas, apa nama negara-negara di Asia Tenggara? Pasti penasaran, kan? Lihat daftarnya lewat tabel dibawah ini:
No
Nama Negara
Ibu Kota
Luas wilayah
Populasi
Mata Uang
Kode Telepon
136
Brunei Darussalam
Bandar Seri Begawan
5.765 km²
437.483 (2020)
Dolar Brunei
+673
137
Kamboja
Phnom Penh
181,035 km2
16,245,729 (2018)
Riel dan Dolar Amerika Serikat
+855
138
Indonesia
Jakarta (Nusantara)
7,81 juta km²
273,5 juta (2020)
Rupiah
+62
139
Laos
Vientiane
236.800 km²
7,276 juta (2020)
Kip Laos
+856
140
Malaysia
Kuala Lumpur (Ku-a-la Lăm-pơ)
329.847 km²
32,37 juta (2020)
Ringgit Malaysia
+60
141
Myanmar
Naypyidaw
676.578 km²
54,41 juta (2020)
Kyat Burma
+95
142
Filipina
Manila
300.000 km²
300,000 km2
Peso Filipina
+63
143
Singapura
Singapura
728,6 km²
5,638,700 (2018)
Dolar Singapura
+65
144
Thailand
Bangkok
513,120 km2
69.428.453 (2018)
Baht Thailand
+66
145
Timor Leste
Dili
15.006 km²
1,318 juta (2020)
Dolar Amerika Serikat
+670
146
Vietnam
Hanoi
331,212 km2
95.545.962 (2018)
Đồng
+84
e.Negara-negara di Asia Barat
Asia Barat adalah sub wilayah dari Benua Asia yang ada di Barat dengan luas total daratan lebih dari 5,994,935 km2.
Dalam banyak kasus, kawasan ini sering juga disebut Timur Tengah, Asia Kecil, Timur Dekat dan istilah terkait lainnya.
Intinya, Asia Barat atau Timur tengah merujuk pada wilayah yang ada di timur laut Mediterania termasuk Semenanjung Arab.
Hanya saja, istilah Timur Tengah cenderung digunakan untuk merujuk pada negara-negara yang memiliki kedekatan budaya dan religiositas yang sama.
Mengapa demikian? Karena Iran dan beberapa wilayah di Afrika Utara kadang dianggap sebagai bagian dari Timur Tengah.
Baca Juga:
- 19+ Aplikasi Penghasil Uang Terbukti Membayar Jutaan Rupiah
- 120+ Contoh Jenis Pekerjaan dan Profesi: Tugas, Tanggung Jawab & Fungsi
- 100+ Nama Latin Tumbuhan dan Tanaman Lengkap serta Familinya
Sementara, daerah tengah dari Asia Barat disebut sebagai Timur Dekat, sebuah nama yang diberikan oleh beberapa ahli geografi dan sejarawan Eropa.
Kemudian dipopulerkan oleh salah satu Komandan Militer Inggris di Mesir pada perang dunia ke-II, yang kemudian bertahan sampai hari ini.
Disisi lain, jauh sebelum itu, tepatnya pada abad ke-20, Timur Tengah sudah lumrah digunakan untuk merujuk pada wilayah yang saat ini berdiri beberapa negara berdaulat.
Seperti Turki, Siprus, Suriah, Lebanon, Irak, Iran, Israel, Tepi barat, Jalur Gaza, Yordania, Mesin, Sudan, Libya dan lain sebagainya.
Beberapa negara lain, yang karena kedekatannya dengan benua Eropa ketimbang Asia, dianggap sebagai wilayah atau bagian dari Eurasia seperti dalam kasus Turki, Georgia dan Armenia.
Lantas, apa saja nama-nama negara di Asia Barat atau Timur tengah? Pasti penasaran, kan? Jika iya, simak tabel dibawah ini:
No
Nama Negara
Ibu Kota
Luas wilayah
Populasi
Mata Uang
Kode Telepon
147
Georgia
Tbilisi
69.700 km²
3,714 juta (2020)
Lari Georgia
+995
148
Armenia
Yerevan
29.743 km²
2,963 juta (2020)
Dram Armenia
+374
149
Azerbaijan
Baku
86.600 km²
10,11 juta (2020)
Manat Azerbaijan
+994
150
Turki (Turkiye)
Ankara
783,562 km2
77,695,904 (2014)
Lira Turki
+90
151
Siprus (Cyprus)
Nikosia
9.251 km²
1,207 juta (2020)
Euro
+357
152
Suriah
Damaskus
185.180 km²
17,5 juta (2020)
Pound Suriah
+963
153
Lebanon
Beirut
10.452 km²
6,825 juta (2020)
Pound Lebanon
+961
154
Israel
Yerusalem
22.145 km²
9,217 juta (2020)
Shekel baru Israel
+972
155
Palestina
Jerusalem, Ramallah
6.020 km²
4,803 juta (2020)
Shekel baru Israel, Dinar Yordania, Pound Mesir, Palestine pound
+970
156
Yordania
Amman
89,342 km2
10,2 juta (2020)
Dinar Yordania
+962
157
Irak
Baghdad
438.317 km²
40,22 juta (2020)
Dinar Irak
+964
158
Oman
Muskat
309.501 km²
5,107 juta (2020)
Rial Oman
+968
159
Yaman
Sana’a
527.968 km²
29,83 juta (2020)
Rial Yaman
+967
160
Kuwait
Kuwait
17.818 km²
4,271 juta (2020)
Dinar Kuwait
+965
161
Bahrain
Manamah
760 km²
1,702 juta (2020)
Dinar Bahrain
+973
162
Qatar
Doha
11.571 km²
2,881 juta (2020)
Riyal Qatar
+974
163
Arab Saudi
Riyadh
2,15 juta km²
34,81 juta (2020)
Riyal Saudi
+966
4. Benua Eropa
Eropa adalah benua terkecil kedua di dunia setelah Antartika dengan luas total 10.180.000 km2 yang wilayahnya membentang dari semenanjung Eurasia sampai ke Asia Barat.
Di bagian utara berbatasan langsung dengan Samudra Arktik, di barat dengan Samudra Atlantik dan Selatan dengan Laut Mediterania, Laut Hitam dan Laut Kaspia.
Jika merujuk pada benua, Istilah Eropa sering dikaitkan dengan Barat atau orang Barat. Dalam konteks politik, Barat adalah negara-negara yang menjadi bagian dari Uni Eropa, dan dalam beberapa kasus NATO.
Lantas, apa saja nama-nama negara di Benua Eropa? Ada banyak, berikut beberapa diantaranya:
a. Negara-negara di Eropa Timur
Istilah Eropa Timur cenderung digunakan dalam politik ketimbang geografi tapi secara umum merujuk pada bagian timur dari benua Eropa.
Jadi istilah tersebut cukup ambigu karena sampai hari ini tidak ada definisi yang konsisten tentang batasan wilayahnya karena konotasi geopolitiknya yang kompleks.
Selain itu, Rusia kadang dianggap sebagai bagian dari Eropa. Namun, beberapa ahli berpendapat kalau hanya 23% saja daerah Rusia yang masuk ke Eropa dan batasnya ada di pegunungan Ural.
Terlepas dari istilah geopolitiknya yang kuat, secara region, Eropa Timur merupakan wilayah yang terdiri dari banyak negara berdaulat seperti yang terlihat pada tabel dibawah ini:
No
Nama Negara
Ibu Kota
Luas wilayah
Populasi
Mata Uang
Kode Telepon
164
Belarusia
Minsk
207.600 km²
9,399 juta (2020)
Rubel Belarus
+375
165
Bulgaria
Sofia
110.994 km²
6,927 juta (2020)
Lev Bulgaria
+359
166
Republik Ceko
Praha
78.871 km²
10,7 juta (2020)
Koruna Ceko
+420
167
Hongaria
Budapest
93.025 km²
9,75 juta (2020)
Forint Hongaria
+36
168
Polandia
Warsawa
322.575 km²
37,95 juta (2020)
Złoty Polandia
+48
169
Moldova
Chișinău
33.846 km²
2,618 juta (2020)
Leu Moldova
+373
170
Romania
Bukares
238.397 km²
19,29 juta (2020)
Leu Rumania
+40
171
Rusia
Moskow
17,1 juta km²
144,1 juta (2020)
Rubel Rusia
+7
172
Slowakia
Bratislava
49.035 km²
5,459 juta (2020)
Euro
+421
173
Ukraina
Kyiv
603.548 km²
44,13 juta (2020)
Hryvnia Ukraina
+380
b. Negara-negara di Eropa Barat
Eropa Barat dapat didefinisikan berdasarkan konteksnya penggunaannya. Jika digunakan dalam Politik, Barat adalah negara-negara yang tergabung dalam Uni Eropa.
Dengan demikian, beberapa negara di Eropa tengah, Eropa Timur dan Eropa Selatan termasuk Barat. Tapi, dalam hal geografi, nama tersebut merujuk pada negara-negara yang ada di bagian Barat Eropa.
Dan istilah ini mulai digunakan sejak zaman Mediterania Kuno. Penggunaannya sendiri menjadi populer di abad pertengahan dimana ada semacam istilah religi Soal Gereja Katolik dan Ortodoks.
Yang mana, pemeluk Gereja Katolik dianggap sebagai Kristen Barat sementara penganut Kristen Ortodoks disebut Kristen Timur.
Lama kelamaan, konsep Barat mulai digunakan untuk merujuk pada entitas etnis dengan budaya, politik dan karakteristik penduduk pada wilayah tertentu.
Hari ini, istilah Eropa Barat sering digunakan sebagai penyebutan untuk negara-negara yang menjadi bagian dari Uni Eropa, yang merupakan serikat ekonomi dan politik unik yang terdiri dari 27 negara Eropa.
Uni Eropa dibentuk setelah perang dunia ke-II, dengan tujuan untuk mendorong kerjasama ekonomi dan untuk menghindari konflik di masa mendatang.
Seiring waktu berjalan, terdapat 22 negara yang bergabung dalam Uni Eropa, tidak termasuk Inggris, yang sudah meninggalkan Uni Eropa sejak 2020.
Tapi, jika merujuk pada lokasi geografis, Eropa Barat hanya terdiri dari beberapa negara berdaulat saja, diantaranya:
No
Nama Negara
Ibu Kota
Luas wilayah
Populasi
Mata Uang
Kode Telepon
174
Austria
Wina
83.871 km²
8,917 juta (2020)
Euro
+43
175
Belgia
Brussel
30.688 km²
11,56 juta (2020)
Euro
+32
176
Prancis
Paris
543.940 km²
67.012 juta (2015)
Euro dan Franc CFP
+33
177
Jerman
Berlin
357.588 km²
83 juta (2018)
Euro
+49
178
Liechtenstein
Vaduz
160 km²
38.137 (2020)
Franc Swiss
+423
179
Luksemburg
Luksemburg
2.586 km²
632.275 (2020)
Euro
+352
180
Monako
Monaco
2,02 km2
39.244 (2020)
Euro
+377
181
Belanda
Amsterdam
41.543 km²
17,44 juta (2020)
Euro
+31
182
Swiss
Bern
41.285 km²
8.279 juta (2015
Franc Swiss
+41
c. Negara-negara di Eropa Selatan
Eropa selatan, yang kadang juga disebut Eropa Mediterania atau Laut Tengah, adalah subwilayah dari benua Eropa yang letaknya ada di bagian selatan.
Hanya saja, tidak ada definisi pasti soal istilah di atas, dan batas-batas regionnya dimana. Tapi, secara umum digunakan untuk beberapa negara berdaulat, seperti:
No
Nama Negara
Ibu Kota
Luas wilayah
Populasi
Mata Uang
Kode Telepon
183
Albania
Distrik Tiranë
28.748 km²
2,838 juta (2020)
Lek Albania
+355
184
Andorra
Andorra la Vella
468 km²
77.265 (2020)
Euro
+376
185
Bosnia dan Herzegovina
Sarajevo
51.209 km²
3,281 juta (2020)
Mark Bosnia dan Herzegovina
+387
186
Kroasia
Zagreb
56.594 km²
4,047 juta (2020)
Kuna Kroasia
+385
187
Yunani
Athena
131.957 km²
10.846.979 (2015)
Euro
+30
188
Italia
Roma
301.230 km²
60.788.845 (2014)
Euro
+39
189
Malta
Valletta
316 km²
525.285 (2020)
Euro
+356
190
Montenegro
Podgorica
13.812 km2
621.718 (2020)
Euro
+382
191
Makedonia Utara
Skopje
25.713 km²
2,083 juta (2020)
Denar Makedonia
+389
192
Portugal
Lisboa
92.212 km²
10,31 juta (2020)
Euro
+351
193
San Marino
San Marino
61,2 km²
33.938 (2020)
Euro
+378
194
Serbia
Beograd
88.499 km²
6,908 juta (2020)
Dinar Serbia
+381
195
Slovenia
Ljubljana
20.273 km²
2,1 juta (2020)
Euro
+386
196
Spanyol
Madrid
505.990 km²
47.088.000 (2015)
Euro
+34
197
Vatikan
Vatikan
0,44 km²
825 (2019)
Euro
+379
d. Negara-negara di Eropa Utara
Eropa Utara sering dikaitkan dengan negara-negara Skandinavia atau Nordik yang secara geografis letaknya ada dibagian utara benua Eropa.
Dan istilah ini sendiri mulai digunakan sejak abad pertengahan oleh Gereja Katolik, untuk merujuk pada tanah yang ada di bagian utara Jerman.
Hari ini, istilah Eropa Utara merujuk pada subwilayah dari benua Eropa yang terdiri dari beberapa negara berdaulat, seperti:
No
Nama Negara
Ibu Kota
Luas wilayah
Populasi
Mata Uang
Kode Telepon
198
Norwegia
Oslo
385,207 km2
5,379 juta (2020)
Krona Norwegia
+47
199
Swedia
Stockholm
528.447 km²
10,35 juta (2020)
Krona Swedia
+46
200
Denmark
Kopenhagen
42.951 km²
5,831 juta (2020)
Krona Denmark
+45
201
Finlandia
Helsinki
338.440 km²
5,531 juta (2020)
Euro
+358
202
Islandia
Reykjavík
103.000 km²
366.425 (2020)
Króna Islandia
+354
203
Britania Raya
London
243.610 km²
67,22 juta (2020)
Pound Britania
+44
204
Irlandia
Dublin
70.273 km²
4,995 juta (2020)
Euro
+353
205
Lithuania
Vilnius
65.300 km²
2,795 juta (2020)
Euro
+370
206
Latvia
Riga
64.589 km²
1,902 juta (2020)
Euro
+371
207
Estonia
Tallinn
45.338 km²
1,331 juta (2020)
Euro
+372
7. Benua Australia dan Oseania
Australia dan Oseania adalah nama kolektif untuk kawasan atau wilayah yang terdiri dari pulau-pulau yang tersebar di Samudera Pasifik yang lokasinya terletak diantara Benua Asia dan Amerika.
Secara historis, Oseania punya hubungan kebudayaan yang erat dengan Asia. Atas dasar itu, dalam arti yang terbatas, istilah ini merujuk pada kepulauan di beberapa kawasan sekitar Asia.
Mulai dari Australasia, Melanesia, Mikronesia, dan Polinesia. Dan di wilayah ini terdapat lebih dari 10.000 pulau dengan total luas daratan mencapai 822.800 km2.
Tapi, tidak termasuk beberapa wilayah yang seharusnya masuk dalam kategori Oseania seperti Australia, namun Papua Nugini dan Selandia Baru termasuk didalamnya.
Secara tradisional, wilayah Oseania dibagi menjadi empat bagian yakni Australasia yang merujuk pada wilayah Australia dan Selandia Baru.
Diikuti dengan Melanesia, Mikronesia dan Polinesia. Jika digabung menjadi satu, maka terdapat beberapa negara berdaulat yang diakui secara internasional di wilayah ini, seperti:
No
Nama Negara
Ibu Kota
Luas wilayah
Populasi
Mata Uang
Kode telepon
208
Australia
Canberra
7,688 juta km²
25,69 juta (2020)
Dolar Australia
+61
209
Fiji
Suva
18.274 km²
859.178 (2013)
Dolar Fiji
+679
210
Polinesia (Perancis)
Papeete
4.167 km²
280.904 (2020)
Franc CFP
+689
211
Guam (Teritori Amerika Serikat)
Hagåtña
549 km²
168.783 (2020)
Dolar Amerika Serikat
+1-671
212
Kiribati
Tarawa
811 km²
119.446 (2020)
Dolar Australia dan Dolar Kiribati
+686
213
Kepulauan Marshall
Majuro
181 km²
59.194 (2020)
Dolar Amerika Serikat
+692
214
Federasi Mikronesia
Palikir
702 km²
15.021 (2020)
Dolar Amerika Serikat
+691
215
Kaledonia Baru (Perancis)
Nouméa
18.519 km²
271.960 (2020)
Franc CFP
+687
216
Selandia Baru
Wellington
268,021 km2
5,084 juta (2020)
Dolar Selandia Baru
+64
217
Papua Nugini
Port Moresby
462.840 km²
8,947 juta (2020)
Kina Papua Nugini
+675
218
Samoa
Apia
2.831 km²
198.410 (2020)
Tala Samoa
+685
219
Samoa Amerika (AS)
Pago Pago
200 km²
55.197 (2020)
Dolar Amerika Serikat
+1
220
Kepulauan Solomon
Honiara
28.896 km²
686.878 (2020)
Dolar Kepulauan Solomon
+677
221
Tonga
Nukuʻalofa
748,5 km²
105.697 (2020)
Pa’anga
+676
222
Vanuatu
Port Vila
12.199 km²
307.150 (2020)
Vatu Vanuatu
+678
FAQ
Beberapa pertanyaan yang mungkin akan ditanyakan terkait postingan ini bakal diulas dalam QnA dibawah, berikut daftarnya:
1. Ada berapa negara berdaulat yang ada di dunia sekarang ini?
Sampai saat ini ada 241 Negara atau Teritori yang sudah diakui sebagai negara berdaulat oleh perserikatan bangsa-bangsa. Meski demikian, baru 195 negara yang menjadi anggotanya.
Artinya, ada 46 negara yang belum mendaftar di PBB atas berbagai alasan seperti Vatikan dan Palestina dengan status negara pengamat termasuk Kosovo, Taiwan dan lain sebagainya.
Dengan demikian, pada dasarnya, daftar diatas kurang lengkap karena belum memasukkan beberapa teritori dan negara berpengakuan terbatas.
Soal ini akan ditambahkan di artikel berikutnya. Karena itu, sering-seringlah mampir di blog ini untuk melihat update terbarunya.
2. Apa yang dimaksud sebagai dependensi luar negeri dari sebuah wilayah?
Wilayah dependensi atau daerah luar negeri adalah teritorial koloni dari sebuah negara berdaulat. Artinya, wilayah tersebut sampai hari ini masih dikuasai oleh negara lain.
Misalnya, Bermuda, Saint Helena, Gibraltar dan Pitcairn yang sampai hari ini masih dikuasai oleh Inggris dan bukan merupakan anggota persemakmuran.
Dengan demikian, jika negara koloni tersebut diakui sebagai sebuah negara oleh PBB, maka sampai hari ini ada lebih dari 241 negara.
3. Apa yang dimaksud dengan negara berpengakuan terbatas?
Negara berpengakuan terbatas adalah entitas wilayah yang ingin merdeka dan menentukan nasibnya sendiri dari suatu negara berdaulat yang telah ada sebelumnya.
Dengan demikian, negara tersebut belum atau tidak akan memperoleh pengakuan diplomatik dari negara manapun. Artinya, menurut hukum internasional, belum dianggap sebagai suatu negara.
Apabila merujuk dari definisi diatas maka Somaliland, Molossia, Kosovo termasuk Papua dianggap sebagai negara berpengakuan terbatas.
Tapi, dalam kasus ini, negara berpengakuan terbatas termasuk juga negara yang merdeka tapi hanya diakui oleh non-anggota PBB seperti dalam kasus Trinistria yang hanya diakui oleh Abkhazia, Ossetia Selatan dan Arsakh.
Serta negara non-anggota PBB yang wilayah tersebut telah diakui oleh anggota PBB seperti dalam kasus Abkhazia yang telah diakui oleh Rusia, Nikaragua, Venezuela, Nauru, Tuvalu dan Vanuatu.
Ditambah dengan Republik Rakyat Lugansk serta Donetsk di Ukraina, yang sejak 2014 sudah diakui oleh Rusia, salah satu anggota PBB, yang jadi pemicu meletusnya perang Rusia-Ukraina pada Februari 2022.
Penutup
Daftar diatas masih bersifat tentatif atau sementara. Artinya, daftar diatas akan terus bertambah mengingat kondisi geopolitik dunia yang ikut berubah.
Selain itu, ada beberapa informasi seperti jumlah penduduk atau populasi yang datanya sudah tidak relevan sehingga diperlukan update berkala.
Jika ada tambahan, masukkan atau mungkin koreksi terkait postingan ini, jangan lupa sampaikan pada kolom komentar dibawah.
Demikian artikel tentang nama negara-negara di dunia berdasarkan region termasuk ibu kota, luas wilayah, populasi, mata uang dan kode telepon. Semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk anda. ***
